You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 130 Karyawan RS Santo Yosep Dilatih Tangani Kebakaran
.
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

Karyawan Rumah Sakit Dilatih Tangani Kebakaran

Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Utara menggelar pelatihan penanganan dini kebakaran bagi karyawan Rumah Sakit Ibu dan Anak (RSIA) Santo Yusuf di Jl Ganggang Raya, Kelurahan Sungai Bambu, Kecamatan Tanjung Priok.

Mereka diharapkan bisa melakukan tindakan cepat jika terjadi kebakaran

Kepala Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Utara, Satriadi Gunawan mengatakan, pelatihan kepada 130 karyawan tersebut dibagi dalam dua gelombang yakni, pada 17 April dan 18 April 2017.

"Pelatihan hari ini diikuti 65 peserta. Mereka diharapkan bisa melakukan tindakan cepat jika terjadi kebakaran," ujar Satriadi, Senin (17/4).

120 Siswa SDN 07 Pondok Labu Dilatih Tangani Kebakaran

Ia menambahkan, materi yang diberikan berupa penanggulangan kebakaran menggunakan karung basah dan alat pemadam api ringan (APAR).

"Mereka bisa berkontribusi dalam menekan kasus kebakaran di Jakarta Utara," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pendaftaran Anggota KI DKI 2025-2029 Dimulai 25 Juli

    access_time16-07-2025 remove_red_eye3051 personFolmer
  2. Tim Sepak Bola U-12 DKI Wakili Indonesia Berlaga di Dana Cup Denmark

    access_time16-07-2025 remove_red_eye1207 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. MRT Jakarta Kaji Perluas Rute ke Tangerang Selatan

    access_time13-07-2025 remove_red_eye1161 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Jakarta Fair 2025 Sukses Dorong Pertumbuhan Ekonomi

    access_time14-07-2025 remove_red_eye896 personFakhrizal Fakhri
  5. BPBD DKI Minta Warga Waspada Banjir Pesisir

    access_time15-07-2025 remove_red_eye853 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik